All recipes from anything.

Resep Cara Membuat Kue Pastry Isi Keju Lembut Renyah

Resep Cara Membuat Kue Pastry Isi Keju Lembut Renyah | Resep Kue - Renyah diluar dan lembut di dalam. Itulah kata-kata yang pantas untuk kue yang terbuat dari puff pastry dan keju ini. Puff pastry siap pakai bisa buntik dapatkan di toko kue terdekat dalam keadaan beku, simpan dan bungkus rapi selalu jika lebih dalam penggunaannya.

Bagi buntik yang suka dengan kreasi kue pastry kue ini patut di coba. Renyah dan gurih menyatu dengan lembutnya keju dan gurihnya kacang. Sangat cocok untuk teman santai sore bersama keluarga tercinta. Kue ini tidak kalah enak dengan pisang bakar coklat keju. Berikut resep cara membuat kue pastry isi keju yang enka, renyah, dan gurih.

Resep kue kering yaitu Resep Cara Membuat Kue Pastry Isi Keju Lembut Renyah, bahan puff pastry, cara membuat kue puff pastry, resep dan cara membuat pastry kering
Kue Puff Pastry Lembut


Resep cara membuat kue pastry isi keju lembut renyah


Bahan-bahan :
  • 500 gr puff pastry, siap pakai
  • 1 butir kuning telur, kocok lepas, untuk olesan

Bahan taburan :
  • 20 gr keju parut

Bahan isian : (aduk rata)
  • 75 gr kacang tanah sangrai, cincang
  • 200 gr cream keju, kocok lembut

Cara membuat kue pastry isi keju :

  1. Lumerkan puff pastry sampai lunak dengan suhu ruangan. Gilas puff pastry sampai tipis. Kemudian potong dengan ukuran 3x6 cm. Lalu isi dengan bahan isian tadi. Lipat  berbentuk segi empat.
  2. Siapkan loyang, olesi dengan margarin. Kemudian tata puff pastry di loyang. Lalu olesi atasnya dengan kuning telur dan taburi dengan keju parut.
  3. Panggang dalam oven dengan suhu 200 DC selama 15 menit sampai kering dan mengembang. Angkat, sajikan hangat.

Hemm,, cemilan untuk saat bersantai sudah bisa buntik santap bersama keluarga. Terima kasih sudah berkunjung dan membaca resep cara membuat kue pastry isi keju ini. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Cara Membuat Kue Pastry Isi Keju Lembut Renyah

0 komentar:

Post a Comment